Saat di rumah aja seperti sekarang adalah waktu yang tepat untuk mendapatkan Kulit Sehat dan Glowing karena selama di rumah kita jadi lebih jarang memakai makeup. Kulit kita juga tidak terkena debu dan polusi di perjalanan. Kebetulan saya juga dapat paket AQUA Reflections x Sociolla yang mengingatkan saya pentingnya hidrasi untuk kulit baik dari dalam dan luar. Selain memakai skincare, minum air minimal 2 liter juga penting untuk kesehatan kulit. Mau tau Kulit Sehat dan Glowing Ala AQUA Reflections x Sociolla? Baca terus ya.
Manfaat Air Untuk Kulit :
Ketika kebutuhan air tubuh terpenuhi, kulit jadi lebih halus, elastisitas kulit akan lebih terjaga, dan membantu mencegah munculnya tanda penuaan dini. Tapi kita juga harus selektif memilih air dengan kualitas terbaik yang kaya akan mineral yang baik untuk kesehatan kulit.

AQUA Reflections x Sociolla
AQUA Reflections x Sociolla mengandung air mineral berkualitas tinggi dari mata air terpilih. Setiap tetes AQUA Reflections x Sociolla membawa kebaikan dari kandungan mineral alami seimbang, yang baik untuk kulit. Berasal dari satu sumber terlindungi, membantu hidrasi kulit dari dalam dengan optimal.
Dalam rangka kolaborasi untuk mengingatkan pentingnya hidrasi dari dalam dan luar tubuh untuk kulit sehat bercahaya, AQUA Reflections x Sociolla menghadirkan 20.000 botol limited edition dengan desain spesial.
Packaging :
Botol AQUA Reflections x Sociolla berbahan kaca dan terdapat design dengan tulisan khan seperti pada Box Sociolla yaitu “PRETTY THINGS INSIDE”. Lalu ada gambar pink berbentuk XOXO yang terinspirasi dari simbol “Batik Kawung”. Ternyata nama Kawung berasalal dari buah kawung atau yang lebih dikenal dengan buah kolang-kalingang memiliki daging buah yang berwarna putih dan kulit buah yang keras, oleh karena itu muncullah filosofi “hati yang murni”.
AQUA Reflections x Sociolla tersedia di semua store Sociolla diantaranya :
- Lippo Mall Puri
- Lippo Mall Kemang
- Gandaria City
- Bintaro Jaya Xchange
- Mall Kelapa Gading
- Paskal Hypersquare
- Tunjungan Plaza
- Pakuwon Surabaya.
Size : 350 ml
Harga : Rp 25.000

Kejutan Special AQUA Reflections x Sociolla
Setelah mendapatkan botol limited edition AQUA Reflections x Sociolla, kamu juga bisa scan QR code pada botol voucher Sociolla! Dari QR code tersebut, kamu bisa langsung log in atau sign up SOCO ID dan mendapatkan e-voucher senilai Rp25.000.
SOCO MEMBER
Dan jika kalian belum mendaftar di Sociolla Daftar Sekarang juga karena kalian juga bisa dapat Skincare dan Makeup gratis Socobox dari Sociolla.
Link Pendaftaran Sociolla / SOCO
Dan sebagai Situs Kosmetik Terlengkap & Terpercaya #1 di Indonesia, Sociolla juga menyediakan ratusan skincare yang dapat membantu kulit terhidrasi dari luar yang bisa kalian kunjungi di sini Produk Rekomendasi AQUA Reflections x Sociolla .
. Alasan saya belanja skincare di Sociolla :
- Produk Asli dan Terpercaya
- Pengiriman Aman
- Banyak Diskon
- Sering Gratis Ongkir
Untuk estimasi pengiriman mungkin berbeda-beda tiap daerah. Selama saya berlangganan Sociolla sejak tiga tahun lalu proses pengiriman semakin cepat. Terakhir saya belanja dua hari kerja produk sampai di Depok.
Selain AQUA Reflections x Sociolla saya juga dapat rangkaian skincare yang menghidrasi kulit dari Sociolla, isinya Ariul Smooth & Pure Micellar Water, Klorane Fleur de Cupuacu Ultra Nourishing Body Lotion, AHC Hyaluronic Cleansing Foam, Sukin Signature Original Hydrating Mist Toner, dan Mediheal N.M.F Aquaring Ampoule Mask EX.

Ariul Smooth & Pure Micellar Water
Sebenarnya saya sudah lama menggunakan Ariul Smooth & Pure Micellar Water. Formulanya ringan dan lembut sehingga aman bagi kulit untuk pemakaian sehari-hari. Dengan pH 5.6 membantu menormalkan kondisi kulit dan melembabkan kulit. Ariul Smooth & Pure Micellar Water juga tidak perlu dibilas.
Ariul Smooth & Pure Micellar Water bisa menghapus makeup yang ringan, kotoran, dan sisa sunscreen. Tapi untuk yang setiap hari memakai makeup saya sarankan pakai Cleanser Oil supaya lebih maksimal mengangkat makeup.
Size : 100 ml
Harga : Rp 45.000
Link Pembelian Ariul Smooth & Pure Micellar Water
AHC Hyaluronic Cleansing Foam
Pembersih wajah dalam bentuk gel-to-foam yang diperkaya dengan Hyaluronic Acid yang membersihkan sekaligus melembapkan kulit.
*Diformulasikan dengan micro Hyaluronic Acid dan Moringa Seed, berfungsi mengangkat residu dan kotoran pada wajah dan membantu mengembalikan kondisi kulit sehat
*Membersihkan wajah tanpa rasa kering dan ketat
Size : 180 ml
Harga Rp 259.000 Rp 207.200 – 20%
Link Pembelian AHC Hyaluronic Cleansing Foam

Klorane Fleur de Cupuacu Ultra Nourishing Body Lotion
Rasakan ekstra nurisi dari Cupuacu butter yang diproduksi secara organik. Body Lotion ini dibuat khusus bagi kulit kering dan sangat kering. Formula yang melembabkan dan menutrisi kulit hingga 24 jam. Bertekstur krim, namun cepat diserap kulit dan tidak lengket. Paraben-free, MIT-free, phenoxyethanol-free, alcohol-free, BHT-free, EDTA-free.
Cara Penggunaan :
Gunakan body lotion setelah mandi. Pastikan kamu menggunakannya secara merata ke seluruh tubuh
Produk yang saya dapatkan ukuran 75 ml tapi yang tersedia di Sociolla mulai dari ukuran 200 ml jadi untuk harga akan saya cantumkan yang tersedia di Sociolla.
Size : 200 ml
Harga Rp 175.000 Rp 140.000-20%
Link Pembelian Klorane Fleur de Cupuacu Ultra Nourishing Body Lotion

Sukin Signature Original Hydrating Mist Toner
Toner
•Semua jenis kulit
•Menyegarkan, melembapkan dan menenangkan kulit yang lelah
•Tanpa alkohol
Bahan utama:
Chamomile, rosa damascene flower water (rose water)
Cara penggunaan:
- Semprotkan toner ke wajah dan leher setelah mencuci muka
- Lanjutkan dengan facial oil atau pelembap
- Dapat juga digunakan sebelum mencuci muka, setelah makeup dan kapanpun kulit terasa lelah, stress dan panas
- Tip: simpan di kulkas untuk efek menyegarkan yang lebih
- Tip: semprotkan ke beauty blender agar lebih mudah meratakan concealer di area bawah mata
Size : 50 ml
Harga : Rp 70.000
Link Pembelian Sukin Signature Original Hydrating Mist Toner

MEDIHEAL N.M.F Aquaring Ampoule Mask EX
Mask asal Korea yang berfungsi Melelembabkan, Mengontrol Sebum dan Merawat pori-pori wajah.
Sistem air dari N.M.F (Natural Misture Factor) membantu memberikan dan menambahkan kelembaban yang melimpah ke kulit anda, menjadikannya lembab seketika. Produk ini mampu mengecilkan pori-pori, mengontrol produksi sebum, serta memberikan kelembapan ekstra. Penggunaan jangka panjang dapat mengatasi alergi yang disebabkan oleh kulit kering.
Jenis kulit : Normal, Kering
Mengatasi permasalahan kulit : Dehidrasi/ Sensitif/ Kantung mata/ Mata Panda
Harga : Rp 29.000 Rp 21.750 -25%
Link Pembelian MEDIHEAL N.M.F Aquaring Ampoule Mask EX
Sekian Tips Kulit Sehat Glowing dari saya dan Aqua Reflection x Sociolla. Jangan lupa minum air 2 Liter setiap hari dan rutin pakai skincare. Selamat tahun baru dan semoga di 2021 kita bisa mencapai Skin Goal yang kita inginkan.